.:: Blackc0de Forum ::.
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

-=Explore The World From Our Binary=-
 
HomeIndeksLatest imagesPendaftaranLogin

 

 MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL

Go down 
4 posters
PengirimMessage
Voldemort
BC Security
BC Security
Voldemort


Jumlah posting : 331
Points : 725
Reputation : 16
Join date : 04.07.11

MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Empty
PostSubyek: MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL   MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Icon_minitimeTue Jul 05, 2011 5:14 am

Menjalankan OS Command atau shell script dari SQLPlus sudah biasa kita lakukan. Biasanya kita menggunakan ! atau host (catatan: di Windows hanya bisa pakai host, tidak bisa pakai !), contoh:

Code:
SQL> ! ls -la
SQL> ! /data1/oracle/Users/rohmad/test.sh
SQL> host ls -al
SQL> host /data1/oracle/Users/rohmad/test.sh

Namun ini hanya berlaku:

OS command ini eksekusi di mana kita menjalankan SQL Plus.
OS command yang dijalankan adalah OS command di mana kita menjalankan SQL Plus. Misalnya kita menjalankan SQLPlus di PC kita, maka OS command yang dijalankan adalah OS command yang ada di PC kita, bukan OS command di mesin/server database
Tantangan berikutnya:

bagaimana menjalankan OS command (shell script) yang ada di mesin/server database sementara kita memanggilnya lewat SQLPlus yang ada di PC kita?
Bagimana caranya menjalankan OS command (shell script) dari PL/SQL atau prosedur?
Nah, artikel ini akan menjawab tantangan tersebut. Kita akan memanfaatkan DBMS_SCHEDULER, feature ini mulai dikenalkan sejak Database Oracle versi 10g. Untuk versi 9i ke bawah, bisa mencari referensi di asktom.oracle.com

* * *
Misalkan saya punya script:

Code:
/data1/oracle/Users/rohmad/test.sh

Content script ini adalah:

Code:
#!/usr/bin/ksh
cd /data1/oracle/Users/rohmad/
/usr/bin/echo "Hello `date` " >>  test.log

Persiapan

Saya ingin menjalankan script tersebut melalui PL/SQL. Oleh Oracle, shell script tersebut dipandang sebagai external script (bukan scriptnya Oracle).

Khusus di Solaris dan Linux (saya tidak tahu untuk system Unix lainnya): Untuk bisa menjalankan external script, pastikan bahwa Oracle bisa menjalankan external job; berikut ini step-step untuk meng-enable-kan external job tersebut:

Lihat file $ORACLE_HOME/rdbms/admin/externaljob.ora

Code:
cd $ORACLE_HOME/rdbms/admin
ls -la externaljob.ora

Code:
-rw-r-----  1 oracle  dba  externaljob.ora

Kemudian lihat isinya:

Code:
more externaljob.ora

Code:
run_user = nobody
run_group = nobody

2. Dengan user root, ubah owner dan mode dari file externaljob.ora tersebut

Code:
chown root externaljob.ora
chmod 640 externaljob.ora

Edit file externaljob.ora, ganti run_user dan run_group menjadi user dan group dari Oracle Installation. Dalam contoh ini, Oracle Installation adalah milik user oracle dengan group dba

Code:
run_user = oracle
run_group = dba

3.Lihat file $ORACLE_HOME/bin/extjob
Dengan user root, ubah owner dan mode

Code:
cd $ORACLE_HOME/bin
chown root extjob
chmod 4750 extjob

Dalam contoh ini, shell script tersebut akan dijalankan oleh user TEST. Beri privilege ke user TEST

Code:
SQL> conn system
SQL> grant create job to test;
SQL> grant create EXTERNAL job to test;

Langkah Utamanya

Caranya mudah sekali. Jalankan dengan block PL/SQL berikut ini:

Code:
connect TEST

BEGIN
DBMS_SCHEDULER.CREATE_JOB(
job_name=>'testjob',
job_type=>'EXECUTABLE',
job_action=>'/data1/oracle/Users/rohmad/test.sh',
enabled=>true,
auto_drop=>true);
end;
/

Intinya adalah:

Buat job dengan DBMS_SCHEDULER
Begitu di-create, jalankan job tersebut.
Ditunjukkan oleh parameter enabled=>true
Setelah job dijalankan, drop (hapus) job tersebut
Ditunjukkan oleh parameter auto_drop=>true
Kalau cara di atas terasa kepanjangan, kita bisa membuat prosedur-nya. Misalnya prosedur itu kita beri nama jalankan

Code:
Create or replace procedure jalankan (cmd in varchar2) as
Begin
DBMS_SCHEDULER.CREATE_JOB(
job_name=>'testjob',
job_type=>'EXECUTABLE',
job_action=> cmd,
enabled=>true,
auto_drop=>true);
end;
/

Sekarang, tinggal kita panggil prosedur jalankan tersebut

1. Bisa melalui command SQL berikut

Code:
exec jalankan ('/data1/oracle/Users/rohmad/test.sh');

2. Ataupun memanggilnya lewat block PL/SQL

Code:
begin
jalankan ('/data1/oracle/Users/rohmad/test.sh');
end;
/

Catatan :

Baik dipanggil dari SQLPlus yang ada di server database maupun di client (PC kita), prosedur jalankan ini tetep menjalankan shell script (OS command) yang ada di server database.
Gunakan SQL command berikut untuk melihat, apakah job yang kita buat itu berhasil apa tidak

Code:
select log_id, log_date, job_name, status, error#,
additional_info from user_scheduler_job_run_details
where job_name like 'TEST%';

Gunakan SQL command berikut untuk memastikan bahwa job yang kita buat itu telah di-drop begitu selesai dijalankan

Code:
select job_name,job_type,job_action from
user_SCHEDULER_JOBS;

Penting: Untuk bisa dijalanakan oleh DBMS_SCHEDULER, paling tidak script tersebut harus bisa dijalanakan lewat crontab. Tambahkan shell definition pada script, contoh kalau menggunakan shell KSH:

Code:
#!/usr/bin/ksh

Kalau memanggil perintah Oracle misalnya sqlplus atau sqlldr, tambahkan parameter ORACLE_HOME dan PATH (misalkan ORACLE_HOME ada di /dirOracle/10.2.3)

Code:
export ORACLE_HOME=/dirOracle/10.2.3
export PATH=$ORACLE_HOME/bin:$PATH


Referensi:

1.Oracle® Database Administrator’s Guide 10g Release 2 (10.2) — Using the Scheduler
2.Oracle® Database PL/SQL Packages and Types Reference 10g Release 2 (10.2) — DBMS_SCHEDULER
Kembali Ke Atas Go down
N3TRUZ
Global Mod
Global Mod
N3TRUZ


Jumlah posting : 491
Points : 552
Reputation : 16
Join date : 03.07.11
Lokasi : underware

MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Empty
PostSubyek: Re: MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL   MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Icon_minitimeTue Jul 05, 2011 12:31 pm

MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL 1082720249 thanx inponya,,ane pelajarin dulu MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL 3529815765
Kembali Ke Atas Go down
http://netruz.org
zer03s
Administrator
Administrator
zer03s


Jumlah posting : 2471
Points : 4119
Reputation : 113
Join date : 13.12.10
Age : 32
Lokasi : /home/root/blackc0de

MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Empty
PostSubyek: Re: MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL   MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Icon_minitimeTue Jul 12, 2011 4:20 pm

wew agak ribet juga ya....


tapi okelah bang :jempol1 keren....
Kembali Ke Atas Go down
http://zer03s.blog.com/
Copper
Lamer
Lamer
Copper


Jumlah posting : 232
Points : 338
Reputation : 0
Join date : 21.07.11
Age : 33
Lokasi : dimana-mana

MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Empty
PostSubyek: Re: MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL   MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Icon_minitimeFri Jul 22, 2011 2:05 am

thanks infonya gan :fxx:
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Empty
PostSubyek: Re: MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL   MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL Icon_minitime

Kembali Ke Atas Go down
 
MENJALANKAN OS COMMAND ATAU SHELL SCRIPT DARI PL/SQL
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Simple Shell Command
» Beberapa Command (perintah) dalam Shell
» Movie Stream - Full Script - My Official Script
» Menjalankan PHP di Android
» Cara menjalankan exploit?

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
.:: Blackc0de Forum ::. :: Information Technology :: Database-
Navigasi: