Jika anda memiliki server sendiri, maka management dari setiap aplikasi yang digunakan pada server harus diperhatikan. Karena ketika anda lupa untuk menjaganya maka seseorang dapat dengan mudah memasuki server anda.
Ada kaitannya aplikasi yang anda gunakan dengan port yang terbuka diserver anda karena aplikasi yang dipakai tersebut. Sehingga apabila aplikasi anda memiliki bug, otomatis komputer anda bisa di exploit dan masuk melalui port yang terbuka tersebut. Sehingga lebih baik ditutup saja jika tidak dipakai ;).
Bagaimana cara menutup port di centos jika port tersebut tidak dipakai? Anda dapat menutup port yang tidak dipakai dengan perintah iptabel. Misalnya anda ingin menutup port 110 karena alasan tertentu. Anda dapat memasukan perinta ini pada ssh anda.
- Code:
-
iptables -A INPUT -p tcp --destination-port 110 -j DROP
Dan bagaimana jika ingin menutup port 143? Sama perintahnya tinggal dirubah sedikit aja jadi
- Code:
-
iptables -A INPUT -p tcp --destination-port 143 -j DROP
Semoga artikel ini bisa membantu.