.:: Blackc0de Forum ::.
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

-=Explore The World From Our Binary=-
 
HomeIndeksLatest imagesPendaftaranLogin

 

 Bandingkan lah win vista,, XP & Win7

Go down 
PengirimMessage
HenZ_DJ
VIP Member
VIP Member
HenZ_DJ


Jumlah posting : 567
Points : 711
Reputation : 10
Join date : 07.05.11
Age : 41
Lokasi : pekanbaru

Bandingkan lah win vista,, XP & Win7 Empty
PostSubyek: Bandingkan lah win vista,, XP & Win7   Bandingkan lah win vista,, XP & Win7 Icon_minitimeTue Jul 26, 2011 6:43 am

Sebelumnya, sudah pernah dibandingkan antara Win 7 dengan Win Vista, dan pemenangnya adalah Win 7. Tapi, masih ada pendahulu yang sampai berita ini diturunkan masih digemari hampir di seluruh penjuru dunia. Dia adalah Win XP. Para pengguna OS WIN pasti berpikir ingin "migrasi" ke Win 7 karena banyak gosip atau isu bahwa Win 7 adalah OS WIN yang bagus. Maka dari itu, diadakan tes performa, Win XP, Win Vista, dan Win 7. Siapa di antara ketiganya yang akan keluar sebagai pemenang, coba lihat tes di bawah ini.

Sebagai permulaan, tes ini dilakukan pada laptop Toshiba Satellite M45-S269 dengan spesifikasi 1.73-GHz dengan 1GB RAM dan sebuah hard drive 100GB. Karena berpindah dari XP akan menjadi pertanyaan bagi semua orang, pada tes ini digunakan Win XP Professional, dan Win Vista Professional. Semuanya menggunakan versi 32-bit dan semuanya dites setelah dilakukan format berulang kali.

Setelah itu, menginstall Microsoft Office 2007 Ultimate, Windows Live Essentials (Mail, Movie Maker, Photo Gallery, Messenger), dan Picasa 3.5. Ini dilakukan agar hasilnya akan lebih nyata jika dibandingkan dengan tes tanpa menggunakan aplikasi apapun. Kemudian tes dilakukan dengan cara mencoba menyala-matikan setiap OS, serta peformanya. Tes ini dilakukan sebanyak tiga kali dan dirata-ratakan hasilnya.

Start-up dan Shutdown

Hasil dari tes dasar ini sangat mengejutkan. Untuk perbandingan saat Start-up, dilakukan dengan cara menekan tombol power dan mematikan waktu ketika semua proses Start-up selesai. Untuk hal ini, Win XP adalah yang tercepat, tapi perlu diingat bahwa laptop yang digunakan dibuat pada jaman XP; mesin-mesin baru akan disesuaikan untuk Win 7. Tetapi, tujuan dari tes ini adalah apa yang dapat diperoleh dengan mengganti OS dengan Win 7.



Waktu Start-up (dalam menit: detik)

Windows XP 0:49
Windows Vista 1:07
Windows 7 1:03

Waktu Shutdown (dalam detik)

Windows XP 17
Windows Vista 12.5
Windows 7 11.5

Membuat video dengan Picasa (dalam menit: detik)

Windows XP 5:36
Windows Vista 6:02
Windows 7 5:41

Geekbench (Semakin tinggi lebih baik)

Windows XP 1,241
Windows Vista 1,248
Windows 7 1,260

SunSpider (dalam milidetik, semakin kecil lebih baik)

Windows XP 3,170
Windows Vista 2,647
Windows 7 1,828

PCMark05 (Semakin tinggi lebih baik)

Windows XP 1,868
Windows Vista 1,731
Windows 7 1,823


Win 7 menyamakan kedudukan dalam hal Waktu Shutdown, mengungguli XP dengan beda waktu 5.5 detik, atau sebesar 32%. Pada tes sebelumnya, Win 7 melewati jauh Vista pada Start-Up maupun Shutdown. Kritik utama untuk XP adalah waktu Shutdown yang lama, dan itu telah terbukti. Vista saja lebih cepat dari XP. Tentu saja, untuk waktu Start-Up, XP masih yang tercepat.

[b]
Kembali Ke Atas Go down
 
Bandingkan lah win vista,, XP & Win7
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Vitamin win7
» Vista Ultimate Mix SP2 [FULL]<<Size 3GB++
» Sdikit tentang Win7
» Exclusive Collection - Win7 Game Theme
» Cara Mudah Membagi Partisi Harddisk Win 7,vista,xp

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
.:: Blackc0de Forum ::. :: Information Technology :: Operating system ( OS ) :: Windows-
Navigasi: