.:: Blackc0de Forum ::.
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

-=Explore The World From Our Binary=-
 
HomeIndeksLatest imagesPendaftaranLogin

 

 Software Kreatif Menulis

Go down 
PengirimMessage
Squerpants
VIP Member
VIP Member
Squerpants


Jumlah posting : 427
Points : 595
Reputation : 28
Join date : 15.01.11
Age : 33
Lokasi : Hidden

Software Kreatif Menulis Empty
PostSubyek: Software Kreatif Menulis   Software Kreatif Menulis Icon_minitimeTue Nov 29, 2011 3:00 pm

Misii...
ada yg Hobinya suka nulis gak kyk anee disini Omm...???
kLo ada,,
Ane mw numpang share software,,,siapa tw bermanfaat..!!!
siLahkan di Comot yahh ommm...!!!

[You must be registered and logged in to see this image.] 1. yWriter

Khusus untuk menulis novel. Program yang
sangat bagus dan memudahkan seorang novelis ketika menulis buku
fiksinya. Terdapat fitur khusus seperti karakter, lokasi, tujuan,
outline, bab, sudut pandang, catatan, dll. Dengan fitur-fitur tersebut
pengarang akan selalu diingatkan untuk tidak “kesasar” makin jauh.

Memakai yWriter, novelis akan bisa
terfokus menuliskan jalan ceritanya, dan tidak perlu repot-repot
mengingat atau membuat catatan. Dengan aplikasi ini tidak lagi
diperlukan puluhan atau ratusan file untuk menyimpan naskah novel; cukup
hanya satu file.

[You must be registered and logged in to see this link.]

2. WikidPad

Cocok untuk pekerjaan wartawan dan
peneliti. Dalam satu jendela program WikidPad terlihat banyak folder dan
file seperti berkas doc, text, Microsoft Outlook folder, dan notes.
Pengguna tinggal memilih dan mengeklik satu dari puluhan filenya, lalu
bekerja. Jadi tidak perlu harus capek-capek mencari berkas lama dan
membuka banyak jendela program seperti pada Word.

* Editor: Jason Horman
* Release: 1.8 release candidate 17
* Language: English
* License: Open Source/free
* System: 98/Me/2000/XP
* Size : 4 Mb

Download di sini


3. Papel

Program ringan dan sangat unik. Khusus untuk cerpenis. Biasa dipakain untuk menulis cerpen.

[You must be registered and logged in to see this link.]

4. Atlantis

Program sejenis Word, tapi yang ini lebih
bagus. File-file baru dibuka pada tab dalam jendela yang sama, jadi
tidak perlu membuka banyak jendela program seperti pada Word. Atlantis
cocok dipakai untuk memformat naskah novel, surat, dan beberapa file
panjang. Hasilnya bisa disimpan dalam format rtf atau doc, sehingga bisa
dibuka dengan Word.

[You must be registered and logged in to see this link.]

5. KeyNote

Sama dengan WikidPad; bisa membuka banyak
folder dan file dalam satu jendela. KeyNote sangat ideal bagi wartawan,
mahasiswa, bloger, dan penulis buku non-fiksi. Aku sendiri memakainya
sehari-hari, termasuk ketika bekerja sebagai wartawan koran maupun
setelah kini menulis di weblog. Dengan program ini, semua file berada di
depan mata. Puluhan bahkan ribuan file tersimpan dalam satu tempat.
Pekerjaan menulis menjadi sangat mudah.

Buatlah misalnya sebuah folder dengan
nama BERITA; di bawahnya sub-folder BERITA JANUARI, lalu BERITA
FEBRUARI, dst; lalu di dalam sub-folder itulah terurut semua judul
berita. Sub-sub folder dan sub-file bisa dibuat sebanyak diperlukan.
Tinggal memilih, klik, lalu kerjakan. Hal yang sama bisa diterapkan pada
penulisan buku. Atau bisa dipakai oleh bloger, dengan membuat folder
sesuai kategori/tag atau berdasarkan penanggalan posting.

Satu lagi kelebihan program ini ialah,
seluruh file diamankan dengan enkripsi. Artinya, orang lain tidak akan
bisa membaca file-file KeyNote dengan program pengolah kata yang lain.
Bila ingin memformat file KeyNote menjadi file doc agar bisa diolah
dengan Word misalnya, tak usah khawatir, ada fitur untuk
mengkonversikannya.

Selain sub-file yang tak terbatas,
aplikasi ini memiliki fitur tab, juga dikunci dengan password. KeyNote
sangat kurekomendasikan pada setiap penulis. Kugaransi engkau tidak akan
kecewa.

[You must be registered and logged in to see this link.]
Kembali Ke Atas Go down
 
Software Kreatif Menulis
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Software - Software Pengganti Deepfreeze
» Software - Software Pengganti Deepfreeze
» Download Software Akuntansi EZAcct Accounting Software 3.0 Gratis
» Mencoba Untuk Kreatif DenganUSB MODEM
» Info Kompetisi Menulis (Ngeblog): Kebebasan Berekspresi di Internet !

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
.:: Blackc0de Forum ::. :: Download Zone :: Freeware & Software-
Navigasi: