Pada masa lalu, saat kita hendak membentuk objek dengan sudut prespektif tertentu, kita terpaksa harus, Meregangkan, Menarik, Memiringkan objek gambar hingga sesuai dengan prespektif yang kita butuhkan. Mulai dari Adobe Photoshop CS2, menghadirkan tool vanishing point yang memang di buat untuk memfasilitasi hal tersebut.
Seperti contoh di bawah ini:
[You must be registered and logged in to see this image.]Cara Menggunakan tool Vanishing
Pilih dan Open objek gambar. Usahakan objek yang kita pilih mempunyai sudut prespektif yang kuat. Buka objek foto yang kita pilih kedalam Adobe Photosop
[You must be registered and logged in to see this image.]Buat Layar baru. Pada Palet Layar, klik New Layer button untuk membuat layar kosong. Lalu masuk kedalam Vanishing Point caranya dengan menklik Filter pilih Vanishing Point.
[You must be registered and logged in to see this image.]Kemudian pilih tool Create Plane atau tekan [C] di keyboard, lalu buat empat titik sudut mengikuti prespektif benda tersebut, maka akan terbentuk Grid berwarna biru yang menadakan sudut prespektif kita. Untuk mengatur grid atau mendefinisikan ulang perspektif, pilih Tool Edit Plane [V] dan drag titik sudut untuk mengubah perspektif. Dicontoh ini saya membuat empat buat sudut prespektif. Jika sudah selesai klik tombol ok .
[You must be registered and logged in to see this image.]Buka gambar/poto yang hendak ditambah kan seperti di bawah ( klik gambar di bawah untuk memperbesar )
[You must be registered and logged in to see this image.]Pada contoh ini saya memilih logo "bike to work", lalu copy gambar logo tersebut caranya dengan Klik edit pilih copy, jangan lupa sebelum meng copy logo tersebut, seleksi dulu logo nya Setelah semua nya selesai, kita kembali ke file gambar sebelumnya (kotak), file layar kosong yang tersedia, kemudian masuk kembali ke tool Vanishing Point. Kemudian tekan Press Ctrl+V (Windows) atau Command+V (Mac OS X)
[You must be registered and logged in to see this image.]Gunakan tool Transform [T], untuk mengecikan atau membesarkan dan menarik gambar, tempatkan di dalam grid yang sudah kita buat sebelumnya
[You must be registered and logged in to see this image.]Jika kita lihat sudah sesuai dengan yang kita butuhkan, tekan kembali tombol ok Lihat pada layar yang kosong yang tadi telah di buat, telah tersedia gambar logo "Bike to work", yang sudut prespektifnya sudah mengikuti dengan gambar kotak. Lalu untuk mempercantiknya Pilih Blending layarnya sesuai kebutuhan kita, di sini saya mengunakan opsion Darker Color
[You must be registered and logged in to see this image.]Contoh lain penggunaan Vanishing Point:
[You must be registered and logged in to see this image.]