Cara Mengganti Font di Samsung Galaxy Android, Kadang kala kita ingin mempercantik tampilan ponsel android kita dengan mengganti font default yang disediakan android. Namun untuk melakukan itu, kita harus melakukan rooting terlebih dahulu. Namun jika kita tidak ingin me-root ponsel kita dan tetap ingin mengganti font default android. Ada beberapa aplikasi yang memungkinkan kita untuk melakukannya, walaupun font nya tidak sebanyak jika kita melakukan root.
Fontchanger salah satunya, namun setelah melihat dan membaca banyak review dari pengguna android lain, banyak yang mengeluh setelah menginstall aplikasi tersebut ponselnya menjadi bootloop (tidak bisa start). Tentu itu sangatlah beresiko. Tapi jangan kecewa dulu, karena ada satu aplikasi yang juga saya gunakan untuk mengganti font android, yaitu Fontmizer.
Pertama-tama silakan terlebih dahulu mendownload aplikasi Fontmizer di link ini. Setelah itu install seperti biasa dan buka aplikasi tersebut. Maka tampilannya akan menjadi seperti ini:
Disana terdapat banyak font yang sudah diatur sesuai abjad dan dengan disertakan contoh font. Untuk menggunakannya klik font yang akan dipilih untuk mendownload font. Jika tidak mau repot, berikut adalah beberapa font yang tinggal kalian install, bisa mendownloadnya melalui link ini Setelah itu install seperti biasa lalu masuk ke menu:
Setting > Display > Screen Display > Font Style
Pilih font yang sudah diinstal tadi dan lalu kalian akan diperintahkan agar me-restart ponsel kalian terlebih dahulu. Setelah diinstal maka font sudah diganti, mudah bukan mengganti font android? selamat mencoba.